STIKes As Syifa Kisaran Gelar Webinar Kepada Mahasiswa di Masa Pandemi Covid-19

By admin 15 Apr 2020, 15:51:53 WIB Kesehatan
STIKes As Syifa Kisaran Gelar Webinar Kepada Mahasiswa di Masa Pandemi Covid-19

Keterangan Gambar : Beberapa Foto Mahasiswa Mengikuti Webinar


Belajar merupakan suatu kegiatan yang bisa dilakukan dimana saja,  kapan saja dan melalui metode apa saja. Adanya Pandemi covid-19 yang sedang terja diseluruh belahan dunia, berdampak pada seluruh kegiatan manusia dan seluruh lapisan masyarakat. Dimana salah satunya yaitu mahasiswa. Mahasiswa harus merubah sistem pembelajaran dikelas menjadi sistem pembelajaran dirumah. Namun tentu ini tidak menjadi hambatan bagi mahasiswa untuk berhenti belajar dan mendapatkan ilmu baru.

Teknologi merupakan salah satu media yang bisa memberikan kemudahan bagi mahasiswa dalam menemukan ilmu baru. Seperti halnya yang dilakukan oleh mahasiswa STIKes As Syifa Kisaran di sela-sela kegiatan belajar yang dilakukan dari rumah. Mahasiswa STIKes As Syifa Kisaran baru-baru ini mengikuti Webinar (Seminar Online) yang diadakan oleh HOGSI Cabang Malang Raya dengan tema Pandemi Covid19 & Dampaknya Pada Kesehatan Maternal di Indonesia  yang di isi oleh beberapa nara sumber dengan materi yang sangat bermanfaat terhadap penerapannya pada kesehatan maternal di Indonesia

Webinar ini menjelaskan secara detail mulai dari berapa lama virus ini dapat menularkan, kemudian setiap kasus yang terjadi bisa menginfeksi berapa orang dalam setiap kasusnya. Kemudian Rekomendasi Penanganan Infeksi Virus Corona (Covid19) pada Maternal. Apa yang harus dilakukan tenaga kesehatan pada ibu hamil yang telah terkonfirmasi COVID-19 atau Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Bagaimana langkah pertama yang harus dilakukan dan jika Bayi yang lahir dari ibu yang terkonfirmasi COVID-19, dianggap sebagai PDP, dan bayi harus ditempatkan di ruangan isolasi sesuai dengan panduan pencegahan infeksi pada PDP.

Baca Lainnya :

Webinar  ini juga memaparkan mengenai bagaimana strategi komunikasi dan promosi kesehatan Maternal saat Pandemi covid 19 ini. Inilah salah satu hal yang harus dipelajari oleh mahasiswa sehingga mahasiswa bisa terus memberikan edukasi dan penyuluhan kepada masyarakat dan ibu hamil bagaimana dampak dan proses penanganan covid 19 ini terhadap kesehatan maternal yang bisa dilakukan melalui media social dan elektronik. Sehingga mahasiswa tetap bisa menjalankan peran sebagai salah satu tenaga kesehatan yang bergerak dari rumah dan adanya pandemic covid 19 ini tidak menjadikan halangan bagi mahasiswa untuk memberikan manfaat bagi masyarakat.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook